NHW 8 - Tahap Ulat
Nama : Nur Khayati
Nama Regu : Mikoriza Regu 10
Regional : Semarang
Alhamdulillah..bini'matihi tatimusshalihat..saat ini sudah memasuki pekan ke 8. Pekan terkahir untuk tahap ulat. Di pekan 8 ini ada beberapa tugas yang perlu kami selesaikan yaitu
1. Me And My Buddy
Cerita tentang ‘Me and My Buddy’ sebetulnya sudah saya tuliskan sejak di NHW 6 dimana kami ditugaskan untuk mencarri buddy. Lalu Allah jodohkan saya dengan beliau Mba Roffiul Umamil sbg buddy saya. Bagiaman prosesnya dan kenapa saya menerima lamaan beliau sudah saya tuliskan di NHW 6. So, saya tidak perlu tuliskan kembali di NHW 8 ini ya..hehe
Naah..sejak saat itu alhamdulillah kami instens berkomunikasi mellaui chit chat di WhatsApp. Saling berkabar, saling menyanykan NHW apakah sudah dikerjakan dan saling menyemangati. Selain itu kami juga saling sharing peta belajar dan kemudian kami diskusikan. Di pekan ke 7 saat bongkar keranjang ilmu pun kami saling sharing apakah potlucknya Mba Roffi sudah semua terpenuhi dan sesuai dg peta belajar beliau atau belum. Di pekan 7 bahkan saya juga sudah sempat berbagi potluck untuk Buddy. saya kirimkan beberapa rekomendasi buku sebagai sumber ilmu yang beliau butuhkan. Bahagaianya saya juga mendapatkan potluck dari beliau sebagai hadiah. MasyaAllah...
Di pekan 8 ini, kemarin setelah live diskusi saya memuali untuk chit chat kembali dengan beliau. Memperdalam bekal apa yang beliau butuhkan dan saya butuhkan dan kami belum mendapatkan dimanapun. Ternyata.. eh..ternyata...ada kemiripan. Beliau sedang butuh tentang pendalaman materi FBE dan montessori sedangkan saya juga butuh pendalaman tentang materi aplikasi kurikulum FBE.
Kami saling berbagi potluck. Mba Roffi memberikan link kepada saya tentang Channel Youtube Fitrah World dari Alm. ust. Harry dan juga link grup telegram. saya juga diberikan resume materi tentang FBE. Lalu saya berikan juga hadiah untuk beliau. apakah hadiah yang saya berikan? Yuk..simak di tulisan saya tentang “Bekal Untuk Buddyku”
2. Bekal Untuk Buddyku
Saya memilih memberikan bekal tentang materi ‘Montessori’ kepada Mba Roffi karena tema ini salah satu yang masih ingin beliau dalami. Awalnya hadiah yang ingin saya berikan ini adalah link blog dari tulisan Mba Julia Sarah Rangkuti tentang contoh kurikulum montessori dimana dulu saya dapatkan di tahun 2017 ketika mengikuti kelas beliau.Qadarullah alamat blog Mba JSR sudah tidak bisa diakses. Karena itulah saya berikan materi tersebut dalam pdf. Tetapi saya pesankan ke Mba Roffi agar hadiah ini tidak untuk disebar luaskan kepada yang lain. hanya terkhusus saya berikan untuk buddy saya sebagai bentuk support saya untuk beliau. Semoga berkah dan bermanfaat..aamiin
3. Perasaanku Pekan Ini
MasyaAllah..Alhamdulillah...biidznillah..sampai juga menyelesaikan fase di tahap ulat. Rasa-rasanya kemarin sempat pengen berhenti. Alhamdulillah..ada buddy yang saling menyemangati.
Agak sedikit ada rasa bersalah dalam diri karena saya tak sempat membuatkan bekal yang ciamik untuk buddyku. Awalnya selain bekal materi juga ingin berbagi sebuah video penyemangat. Ah..tapi tinggal rencana. karena prioritas saya hari jumat menjadi lebh ke keluarga ketika pak suami dirumah. Dan itu sudah menjadi kewajiban saya. karena kami LDR. Maapin saya yang Buudyku Mba Roffi..hanya materi yang saya berikan sebagai bekal hadiah. Semoga berkah dan bermanfaat untuk Mba Roffi di fase kepompong nanti saat kita sama-sama semedi. Bismillah...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar