Challenge Day 4 "Replant"
Bismillahirrohmanirrohim
Alhamdulillahi bini'matihi tatimmushshalihaat
Puji syukur kehadirat Allah SWT, hari ini sudah memasuki hari keempat tantangan menjadi pahlawan bumi. Hari keempat ini tantangan bertema "Replant" artinya menanam kembali sisa sayur atau buah.
Sebetulnya tantangan hari keempat ini sedikit membuat khawatir diri saya. Sebab kondisi anak-anak yang sedang kurang sehat. Sejak tadi malam, si adik tetiba muntah-muntah saat dini hari disertai suhu tubuhnya yang meninggi. Lalu esok paginya disusul si Mas yang badannya juga mulai agak demam dan nafsu makannya berkurang.
Alhamdulillah setelah anak-anak sarapan dan saya berikan obat serta vitamin, kondisinya perlahan lebih baik. Meskipun nafsu makanya belum pulih sepenuhnya. Kemudian saya ajak si Mas membuat media untuk menanam sisa daun bawang.
"Mas, kita belajar tanam sisa daun bawang yuk Mas. Mas mau?,"ajak saya.
"Mau Ummi..daun bawang ini buat apa Ummi,"Si Mas balik bertanya.
"Biasanya daun bawang ini Ummi pakai buat bikin sayur sup, goreng telur dan juga bikin martabak Mas. Nah, bagian ujung yang ada akarnya ini biasanya ummi potong dan tidak dipakai untuk masak. Dari pada di buang, bagian akarnya ini bisa ditanam lagi lhoh Mas. Mau coba?,"ajak saya kembali.
"Yuk..Mi..sekarang aja,"jawab si sulung dengan berbinar.
Oiya, kenapa saya menamakan media?
Sebab kami ingin menumbuhkan batang baru terlebih dahulu dan menguatkan akar-akarnya memakai media air selam tiga hari. Yuk, simak keseruan kami membuat media tanam dau bawang. 😊
Gambar : Menanam Media daun Bawang |
Alat dan Bahan :
- sisa daun bawang
- air
- botol bekas
- pisau
- gunting
- talenan
Cara :
- Potong botol bekas sepert ukuran gelas
- Siap daun bawang masih memiliki akar yang bagus kemudian potong bagian akar sampai batang putihnya
- Masukkan kedalam wadah botol bekas
- Berikan air secukupnya hingga akarnya tenggelam dan sebagian batangnya
- Rendam selama tiga hari dan setiap hari ganti airnya dengan yang baru
- Setelah tiga hari akan muncul batang baru dan akar yang menguat maka daun bawang siap dipindah ke media tanah
- Selengkapnya bisa dilihat video dibawah yah teman-teman
Oiya..untuk langkah keenam belum kami lakukan yah teman-teman. Hari ini baru hari pertama kami membuat medianya. InsyaAllah akan kami update perkembangan media daun bawang ini hingga nanti siap dipindah ke media tanah.
Alhamdulillah, akhirnya challenge hari keempat done 💕
Mohon doanya yah teman-teman, agar kami lulus hingga akhir tantangan. Tetapi tidak hanya berhenti dalam tantangan ini saja namun dapat terinternalisasi dalam kebiasaan baik kami.
#7harimenjadipahlawanbumi #gerakanbinar #keluargabinarjuni #harilingkunganhidup #bermainbelajar #tantanganharikeempat #day4 #zerowaste #lesswaste
Tidak ada komentar:
Posting Komentar