Tantangan Hari Ke-1 Zona 1
Oleh Nur Khayati IP Semarang
Bismillahirrohmanirrohim
MasyaAllah..tibalah saatnya memulai perjalanan saya di kelas bunda sayang batch 8 Institut Ibu Profesional.
Senin, 13 Maret kami mendapatkan bekal materi dari Mba Nugraheni Ariati, MPSI atau akrab disapa oleh Mba Nuni. Materi yang dibawakan mengenai "Self Awareness : Mengenali Diriku, Mempengaruhi Cara Pengasuhanku. Ketika pertama kali flyer dirilis oleh tim bunda sayang di FBG, saya sudah sangat antusias untuk mengikuti. "Ini yang sedang saya butuhkan saat ini,"ucap saya dalam hati.
Meskipun saya tidak hadir saat live dan hanya menyimak materi melalui rekaman tetapi tidak sedikitpun mengurangi esensi materi yang Mba Nuni sampaikan. Entahlah, saya merasa ada energi positif uang mengalir dalam diri saya ketika Mbak Nuni menyampaikan materi. MasyaAllah..materi yang membuat saya berkaca-kaca, mengulik lalu memutar kembali memori dalam kepala saya.
Benarlah jika selama ini saya merasa mudah lelah dan reaktif karena ideal self dan real self saya mengalami ketimpangan sehingga terjadilah incongruent. Ekspektasi yang saya tetap kadang terlalu tinggi tetapi saya tidak melihat kembali realita yang sedang saya hadapi.
Lalu, muncul dalam benak saya…
'Apakah selama ini saya benar-benar telah mengenali diri saya?Bagaimana kondisi ideal self dan real self yang selama ini terjadi?Bagaimana saya menyeimbangkan keduanya?'
Baiklah mari menyelami dan kembali mengenali diri saya lebih dalam agar saya bisa nyaman, saya bisa bahagia, saya tahu kondisi emosi saya, saya tahu kapan saya berhenti dan sejenak menengok kembali apa yang sudah terjadi. Sebab semua ini akan berdampak pada cara pengasuhan saya pada anak-anak.
Selama 14 hari kedepan, semoga saya menemukan menikmati prosesnya lalu perlahan menemukan jawaban atas setiap pertanyaan dalam benak saya.
Hari Pertama…
Tantangan pertama ini saya harus deep talk pada diri saya sendiri mengenal kebutuhan emosi diri. Pertanyaan yang sebetulnya terlihat sederhana tetapi ternyata saya butuh waktu cukup lama untuk menjawabnya.
Selanjutnya saya harus menceritakan dari setiap kebutuhan emosi diri. 'Kapan saya merasa dicintai, merasa dipahami, merasa dihargai, merasa bernilai, merasa berkompeten, merasa aman, merasa diperhatikan'. Lagi-lagi..butuh berulang kali bertanya pada diri saya.
Tantangan terakhir di hari pertama zona 1, menceritakan kebalikan dari kebutuhan emosi diri. 'Kapan saya merasa tidak dicintai, merasa tidak dipahami, merasa tidak dihargai, merasa tidak bernilai, merasa tidak berkompeten, merasa tidak aman, merasa tidak diperhatikan'.
Alhamdulillah..tantangan hari pertama sudah terselesaikan. Ini adalah awal perjalanan berproses mengenali diri saya sendiri. Dari setiap tulisan yang saya goreskan ini tidak berarti saya merasa lebih baik dari yang lain sebab tentunya setiap orang memiliki kebutuhan emosi yang berbeda. Mari bermetamorfosis bersama dalam perjalanan zona pertama ini. Semangat..semangat..semoga Allah berikan kemudahan dalam setiap langkah.
aamiin 🤲🏻
Semarang, 15 Maret 2023
15.34 WIB
#tantanganzona1
#bundasayang8
#institutibuprofesional
#ibuprofesionaluntukindonesia
#bersinergijadiinspirasi
#ip4id2023
Tidak ada komentar:
Posting Komentar